Urutan Film X-MEN Yang Baik Dan Benar ! - NANO NANO

Breaking

Entertaiment | Subtitles

About Author

gradynanonano@gmail.com

Rabu, 26 Oktober 2016

Urutan Film X-MEN Yang Baik Dan Benar !

These timeline Is so confusing… - Ya, itu kata Deadpool.

Selama 16 tahun terakhir, Fox telah membuat X-Men Franchise yang sangat menakjubkan. Siapa pula yang tak mengenal X-Men toh ? Kelompok superhero ini sangatlah terkenal meski banyak orang yang mengenal X-Men sebagai Wolverine. Ya, mereka salah besar. Plot cerita X-Men juga beragam, dari Originnya Wolverine, awal mula X-Men terbentuk, perpecahan perang besar antar Mutan, Kembali ke masa lalu untuk menyelamatkan masa depan dan menyelamatkan seorang anak hasil eksperimen rahasia pemerintah.
Saya disini akan membahas tentang urutan film X-Men yang benar, berdasarkan garis lurus Timelinenya… tidak maju mundur.

AWAS SPOILER!!!
Bagi yang tidak ingin kena Spoiler. Kalian cukup lihat judul filmnya saja.

1. X-MEN: FIRST CLASS (2011)


Di film ini, menceritakan tentang masa muda Prox. X, Magneto dan kawan – kawan lainnya saat mereka harus menghadapi seorang Mutan kuat dimana sang mutan tersebut mengadu domba antar suatu Negara untuk meluncurkan Nuklir yang akan menyebabkan Perang Dunia 3. Di film ini kalian akan melihat pertama kalinya X-Men bersatu dan Penyebab Prof. X lumpuh serta Magneto yang mengumpulkan timnya sendiri ini.

2. X-MEN ORIGINS: WOLVERINE (2009)


Film ini menceritakan sang Karakter Utama: Logan alias Wolverine. Diceritakan sejak ia kecil, ia tidak sengaja membunuh Ayah kandungnya lalu ia kabur bersama Kakak kandungnya, Victor. Logan mempunyai seorang Kekasih bernama Kayla. Pada suatu hari, Kayla terbunuh dan Logan menuduh Victor. Setelah itu Victor menghilang dan Logan bersikeras mencari nya. Lalu teman lamanya, William Stryker mengundang Logan untuk melakukan Eksperimen dengan alasan ingin merubah kehidupannya. Saat eksperimen penanaman cairan Adamantium selesai, Logan kabur dari tempat karena mendengar Logan ingin dikirimkan ke sebuah “Pulau”. Logan pun pergi mencari jawaban dimana Pulau William Stryker berada, bahkan ia meminta bantuan pada Gambit. Dan beliaupun mengantar Logan ke pulau itu. Setelah itu ternyata terungkap sudah jika, Victor Selama ini bekerjam sama dengan William Stryker dengan cara membunuh teman – teman Logan agar Logan bisa datang kemari dan dijadikan bahan eksperimen Stryker. Pada akhirnya, Logan ditembak oleh sebuah peluru Adamantium ke arah Kepalanya dan Loganpun kehilangan ingatannya. Logan tidak mengingat semua itu.
3. X-MEN (2000)


Setelah kehilangan ingatannya (Tanpa sepengetahuannya) Logan pergi berkelana ke berbagai tempat untuk mencari uang bahkan sampai ikut ke acara Gulat Malam dimana ia selalu menang terus. Suatu hari ia bertemu dengan seorang Gadis bernama Rogue dan berkata ingin ikut dengan Logan. Di perjalanan ia tiba – tiba diserang oleh seseorang misterius. Dan membuat Logan luka – luka, tiba – tiba ada 2 orang yang menolong mereka. Saat terbangun, Logan sampai di Laboratorium dan terbangung dengan keadaan terbaring dan sedang disuntikan dengan seorang wanita (Jean Grey) saat ia pergi keluar Lab tiba – tiba ada suara misterius dikepalanya yang menuntunnya kepada suatu ruangan dimana ia pertama kali bertemu dengan Charles, Storm, Cyclops dan Jean Grey. Pada saat itu keberadaan Mutan sedang dipertanyakan dan disarankan untuk menunjukkan diri kepda publik. Lalu seorang Senator, yaitu Senator Kelly berubah menjadi seorang Mutan yang gagal oleh Magneto sebagai bahan eksperimennya. Magneto juga sedang mengincar Logan entah apa alasannya. Raven (Mystique diam – diam ) berubah menjadi Bobby, sosok seorang murid di Xavier’s School kalau keberadaan Rogue sangat dibenci dan mereka ingin Rogue pergi darisana. Dan kemudian Magneto mendapatkan Rogue dan ingin menggunakannya untuk mengubah semua manusia didunia menjadi Mutan agar mereka merasakannya. Loganpun harus menghentikan mereka.

4. X2: X-MEN United (2003)


Setelah kejadian itu (Film X-MEN)  Rogue mulai beradaptasi dengan lingkungan sekitarnya. Logan mulai melanjuti untuk mendapatkan kembali ingatan – ingatan masa lalunya karena Logan terus mendapatk kilasan – kilasannya. Perjalanan ia berakhir di Sungai Alkali dan kembali ke Xavier’s School untuk meminta bantuan Charles. Saat itu juga, Gedung Putih diserang oleh seorang Mutan dan Storm serta Jean mencari sosok penyerang itu. Tiba – tiba Xavier’s School diserang secara besar – besaran atas perintah dari William Stryker, disana Logan mendapat kilasan kembali setelah tak sengaja bertemu dengan Stryker. Para murid sebagian tertangkap dan ada juga yang lolos. Logan menjaga Bobby, Rogue dan Pyro mereka pulang ke rumah Bobby. Dan disaat itu pula Magneto berhasil lolos dari penjaranya. Wolverine dan kawan – kawan bertemu Magneto dan berencana untuk menghentikan Stryker sebelum dia memengaruhi Professor untuk membunuh semua Mutan lewat Jason (Anaknya). Terakhirnya, saat mereka ingin pergi dari sana. Jean Grey meninggal demi  menyelamatkan kawannya dari ombak air yang sangat besar. Dan Membuat Logan serta Cyclops galau.

5. X-MEN: The Last Stand (2006)


Cyclops menggalau dan memutuskan untuk pergi dari Xavier’s School dan melampiaskan emosinya karena menyesal tidak menyelamatkan Jean. Tiba – tiba, Jean datang dan mencium Cyclops. Namun, tiba – tiba Cyclops menghilang. Jadi Jean Grey sebenarnya berkpribadian ganda. Jadi selama ini Kepribadian Jean Grey atau Phoenix tertidur. Namun, setelah Jean Grey meninggal… Kepribadian Pheonixnyalah yang bangkit bukan Jean Grey yang selama ini kita semua kenal. Saat Charles dan Magneto bertemu dengan Jean terjadi juga perkelahian yang membuat Charles meninggal dan membuat seluruh anggota X-Men berduka. Jean lebih memilih untuk mengikut dengan Magneto untuk menghentikan dan membunuh pencipta obat Penghilang Kekuatan Mutan / Anti-Mutan. Para anggota X-Men memilih untuk membela manusia dan terjailah pertarungan besar antar Mutan. Yang pada akhirnya, Logan secara terpaksa harus membunuh Jean (Orang yang dicintainya) sebelum seluruh orang disekitarnya tewas. Loganpun membunuh Jean dan Logan menggalau.

6. The Wolverine (2013)


Logan menggalau sampai dirinya tidak terurus selama bertahun – tahun karena ia selalu terpikirkan oleh Jean Grey. Dimana Jean selalu datang kemimpinya setiap kali ia tidur. Di suatu bar, ia bertemu dengan Yukio. Ia mengatakan bahwa ia adalah orang suruhan yang diminta untuk mencari Logan dan membawa Logan kerumah untuk mengucapkan salam perpisahan kepadanya. Loganpun teringat bahwa orang yang ingin bertemu dengannya ialah Yashida, orang yang pernah ia selamatkan dari Bom Nuklir Nagasaki saat perang dunia 2. Sekarang ia sedang sekarat dan ia ingin meminta suatu hal pada Logan. Ia meminta pada Logan untuk memberikan kemampuan Pemulihan Logan pada dirinya. Karena ia tidak mau kehilangan semua usaha yang sudah ia bangun dari nol. Ia resah dengan semua warisannya. Ia ingin ia saja yang mengolah dan mengatur semuanya. Ia juga beralasan kalau Logan sudah hidup terlalu lama, dan ingin istirahat dengan tenang dan menjadikannya makhluk  fana. Namun Logan menyadari hal tersebut dan menolak untuk memberikannya bahkan menolak mengucapkan selamat tinggal. Malam itu juga Yashida meninggal dan dimalam itu juga  Logan dicium oleh wanita misterius yang awalnya disangka sebagai Jean. Saat upacara pemakaman, Logan melihat suatu keanehan dimana salah satu pelaksana Upacara ternyata bertato. Saat ia menarik orang yang disangkanya aneh itu, ia sontak langsung ditembak dan anehnya lagi kemampuan pemulihannya hilang dan ia merasakan sakit yang luar biasa. Setelah itu Cucu dari BLABLABLA dikejar mafia entah apa alasannya. Logan pun berniat untuk melindunginya dari ancaman mendatang. Liat aja filmnya!

7. X-MEN: Days of Future Past (2014)


Pada tahun 2023, dunia dikuasai oleh Sebuah Robot bernama Sentinel dan berada dibawah kendali oleh manusia manusia penguasa yang kejam dimana Manusia dan Mutan saling membantu untuk melawan robot – robot ini namun hal itu tiada gunanya. Sentinel, sebuah robot pemusnah Mutan yang diciptakan oleh Bolivar Trask. Sejak dahulu Ia memang sudah mengetahui keberadaan Mutan dan ingin menyelidikinya lebih lanjut, sampai suatu hari ada seorang Mutan unik yang bisa mengubah Rupanya menjadi siapa saja yang ia inginkan yaitu Raven atau Mystique. Mystique juga selama ini memburu Trask karena telah membunuh teman – temannya dan suatu hari, Mystique bertemu dengan Trask dan ia langsung membunuhnya. Karena kejadian itu pemerintah langsung menyetujui dan menjalani Proyek Sentinel yang Trask sudah sampaikan beberapa hari lalu dan dengan DNA unik milik Mystique, selama hampir 50 tahun akhirnya Sentinel tercipta dan para Mutan mulai terkalahkan. Oleh Karena itu, Logan dikirim ke masa lalu untuk menghentikan pembunuhan itu karena kejadian itulah yang memicu semua ini. Disana ia juga memerlukan bantuan Charles, serta Erik. Ia pun mendapat bantua dari Peter Maximoff dan Beast.

8. Logan (2017)


Logan akhirnyapun mencapai masa Tuanya. Tetapi Keadaan dunia saat masa tuanya berlansung ini sangat jauh berbeda dari dahulu. Terutama keberadaan para Mutan yang lenyap di muka bumi dan tidak diketahui keberadaannya lagi. Kemampuan Pemulihan Logan sekarang sudah hilang. Bahkan ia harus merasakan sakit karena Cakarnya. Logan berpikir mungkin ia hanya tinggal menunggu ajalnya. Tetapi sahabatnya, Charles Xavier atau Professor X meminta bantuan untuk menjaga Kenny Kyle. Ia adalah seorang gadis cilik hasil eksperimen rahasia pemerintah yang kabur. Charles juga mengatakan kalau ia sangat mirip dengan Logan. Karena eksperimen itu, Kenny mempunyai 2 cakar ditangannya. Nih, Adamantium yang berada di tubuh Kenny berasal dari sampel yang diambil dimarkas Stryker (X-Men: Apocalypse) dimana kamu bisa lihat kalau ada 2 orang berjas memasuki tempat kejadian dan lalu mengambil sampel. Disaat ia menutup kopernya terdapat tulisan EssexCorp. Ya, perusahaan laboratorium itu milik Mister Sinister orang yang akan menjadi Villain film Logan dan juga yang telah menciptakan X-23.

Alur Cerita Masa Muda:

1. X-MEN: First Class (2011)


Sejak kecil Charles sudah memiliki kemampuannya dan karena kemampuannya itu ia bertemu dengan Raven atau Mystique saat ia sedang mencuri makanan dirumah Charles. Sampai dewasa ia berteman baik dengannya bahkan hampir seperti Adik Kakak. Charles bertemu dengan Erik yang sedang memburu Kevin Bacon yang telah membunuh Ibunya. Lalu Charles membentuk sebuah kelompok rahasia dan ia juga merekrut beberapa Mutan dari kota. Lalu ia melatih mereka disebuah gedung kuno yang besar Xavier’s School dan akhirnya hari mereka tiba dimana mereka harus menghentikan ulah Kevin Bacon yang ingin mengadu domba kedua Negara yang akan menyebabkan Perang Dunia 3. Lalu tanpa disengaja karena ulah Erik, Charles terkena peluru yang melesat kea rah tulang kakinya yang membuat ia lumpuh untuk selamanya.

2. X-MEN: Days of Future Past (2014)


Setelah kejadian itu (First Class), Charles memutuskan untuk berdiam diri di Xavier’s School bersama Hank yang menjaganya. Lalu tiba – tiba ada orang yang datang ke kediamannya dan meminta bantuannya. Ia berkata berasal dari masa depan. Masa depan yang sudah kacau karena keberadaan Sentinel yang tercipta karena kejadian Raven membunuh Trask. Charles harus terlibat dalam hal ini dan bertemu kembali dengan kawan lamanya Erik yang kembali membuat onar. Dan juga bertemu dengan teman baru yang amat sangat cepat bernama Peter Maximoff alias Quicksilver. Diakhir scene terlihat kalau Tubuh Logan yang tenggelam sudah diangkat oleh 
beberapa orang Stryker yang ternyata ialah Raven / Mystique.

3. X-MEN: Apocalypse (2016)



Charles kembali membangun Xavier’s School, dan ia pun mendapat murid baru yang bernama Scott Summers, Adik dari Alex Summers. Ada seorang Mutan, Mutan petama didunia yang telah terbangun dari tidurnya selama berabad – abad yaitu Apocalypse. Ia melihat dunia sekarang ini dan sekarang ia ingin mengubah dunia dengan caranya tersendiri. Ia mengumpulkan 4 orang untuk menjadi Four Horsemen. Lalu para X-Men pun memutuskan untuk bersatu dan mengalahkan mereka semua.

Sekian.

14 komentar:

  1. Berati X-MEN: Apocalypse (2016) itu di urutan mana sebelum logan (2017) atau gmn mih, mau download tp bingung yg mna dlu krna ane lom prnah nnton x-men sama sekali.

    BalasHapus
  2. Betul yg dijelaskan diatas, Apocalypse urutannya ya masuk alur cerita masa muda gan jadi awal mula x men, jadi urutannya ya beres nonton apocalypse ya logan

    BalasHapus
  3. Intinya tonton semua x men sampe credit title beres biar jelas

    BalasHapus
  4. di last stand charles mati, tp kok di wolvrine dia muncul lg ? lupaa dan males untuk downlod wkwk.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ada After Credit Scene-nya.
      Katanya Charles pindah ke tubuh adiknya klw gasalah, yang koma.

      Hapus
  5. Waktu tanding dengan Apocalypse, Charles Xavier belum botak kan...jelas timelinenya sesudah day future past...aneh memang karena apocalypse harusnya jadi musuh besarnya X Men, logan menceritakan masa tuanya logan, yang aneh lagi seharusnya dengan kemampuannya seperti yang diceritakan di wolverine origin logan sulit tua karena kemampuan regenerasi sel nya...tapi itu lah film XMEN, alurnya ga pernah jelas.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Inget gak yg di film logan, logan ngomong kalo ada benda yg dimasukkan kedalam dirinya? yg buat dia jadi makin lemah gan?
      Dan ada juga scene dimana logan di bawa laura ke klinik, dokternya bilang ada racun ditubuh logan. dan logan tau itu. nah itu yg buat logan jadi tua

      Hapus
  6. Deadpool masuk di timeline yg Mana ya? Ahahahaha

    BalasHapus
    Balasan
    1. Gue juga bingung. Soalnya kayaknya doi punya Universe sendiri gitu deh.

      Hapus
  7. di last stand,prof.X pertama kali brtemu dg jean,kepalanya sudah botak brow..haha..
    d appocalypse prof.x dg jean knp sudah bersama...

    BalasHapus
  8. knapa di ''The Last Stand' Prof.X bru ktemu jean sudah botak sedangkan d ''Apocalypse'' belum? Krna timeline ''The last stand'' dan ''apocalypse'' jelas sangat berbeda karena logan kembali ke masa lalu di ''Days of Future Past'' telah mengubah timeline sejak tahun 1973. Jd menghapus sluruh kjadian di X men, X2 dan The last stand , bgitu jg The Wolverine dan Days of Future Past di masa depan yg mbuatnya tidk prnah ada dan tidak prnah terjadi, masa2 itu akan d isi film X-men Dengan Timeline yang baru yakni ada ''X-Men:Apocalypse''. dan asal muasal film ''LOGAN'' pun dari film ini... Smoga sdikit mmperjelas.

    BalasHapus
  9. kecuali film ''X-Men : First Class'' yg memang kejadiannya sudah ada sebelum tahun 1973.

    BalasHapus
  10. Bingung juga ya, urutan total keseluruhannya gmna sih?

    BalasHapus
  11. Makasih infonya, gan. Bermanfaat banget artikelnya, ane juga ada kumpulan urutan film x men gan

    BalasHapus